Aksi Bersih Lingkungan Pungut Sampah Plastik Awali Peringatan Hari Kemerdekaan di Desa Tamanbali
Berbagai cara biasanya dilakukan oleh segenap Warga Negara Indonesia dalam memperingati Hari Lahirnya Bangsa Indonesia setiap tahunnya. Salah satu kegiatan yang dilakukan oleh siswa-siswi Sekolah Dasar Negeri Nomor 2 Tamanbali, Bangli adalah dengan kegiatan bersih lingkungan dan pungut sampah plastik di sekitar sekolah dan drainase Desa Tamanbali pada Sabtu (12/08/2017).
Kegiatan ini melibatkan siswa-siswi kelas III sampai dengan kelas VI, seluruh guru dan staf sekolah. Kepala Sekolah Dasar Negeri 2 Tamabali, Ni Nyoman Wiatini, S.Pd.SD, mengatakan kegiatan ini untuk mengingatkan kepada anak-anak betapa pentingnya kebersihan dan rasa nasionalisme sebagai bentuk nyata penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur dalam perjuangan memerdekakan negeri ini.
Kegiatan ini juga sebagai awal kegiatan peringatan hari kemerdekaan di Desa Tamanbali. Selanjutnya Pemerintah Desa Tamanbali beserta perangkat dan masyarakat Desa Tamanbali akan melakukan beberapa perlombaan dan pertandingan serangkaian peringatan ini. Mulai dari tarik tambang, naik jambe, termasuk juga jalan sehat.
Puncak kegiatan adalah Apel Pengibaran Bendera Merah Putih di Lapangan Kilobar Desa Tamanbali pada tanggal 17 Agsutus 2017, dilanjutkan dengan Penurunan bendera di sore harinya.
I NENGAH BUDIARTA
06 November 2024 05:39:28
Tamanbali yg transparan ...